728 x 90

Mengembalikan Data yang hilang karena Virus



Saya pernah mengalami kebingungan ketika file saya yang disimpan di flash disk hilang entah kemana. Bagaimana cara mengembalikan data yang hilang karena virus, akhirnya saya browsing untuk mencari solusinya, akhirnya saya menemukan artikel  di digitalareas.blogspot.com yang berjudul cara mengembalikan file yang hilang karena virus. Setelah aku praktekkan ternyata bisa, maka artikel tersebut aku tulis ulang dan aku posting di blog ini sehingga ketika sewaktu-waktu aku membutuhkan tinggal buka blog ini.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencari file yang hilang. Cara yang paling sederhana adalah sebagai berikut :
(1) Buka windows explorer kemudian pilih tools > Folder and search options kemudian pilih tab view 
(2) Kemudian pilihShow Hidden Files, folder and Drives dan buang centang pada Hide Protected Operating System File, Hide Extension For Know Type File, dan Hide Empty Drives in Computer Folder
cara mengembalikan data yang hilang
 (3) Langkah berikutnya klik Apply dan klik Ok

Apabila denga cara itu masih belum bisa juga, silahkan anda buka Command Prompt anda. Caranya Klik Start dan tuliskan perintah CMD di kolom search.
Setelah Command Prompt terbuka silahkan ketikkan direktori file yang hilang ( Misalnya file yang hilang ada di flash disk dan flash disknya berada di direktori “I” ) maka yang harus diketikkan adalah I ( tanpa tanda petik )
Setelah menuju direktori I ketikkanlah kode sebagai berikut : attrib-s-h/s/d kemudian tekan enter
Setelah prosesnya selesai silahkan buka kembali directory tempat file anda berada dan refresh halaman tersebut.
Demikian cara mengembalikan data yang hilang karena virus, dan jika ada teman-teman yang memiliki cara yang paling mudah dan simple silahkan share kepada kami.
0 Komentar untuk "Mengembalikan Data yang hilang karena Virus"

Back To Top